SMAN 9 Menang

0
TIM cewek SMAN 9 Bandung berhasil mereka menjadi yang terbaik pada Honda DBL 2010 West Java Series – East Region setelah pada partai final kemarin mengandaskan SMAN 1 Baleendah Kabupaten Bandung, 62-53. Laga final putri yang disaksikan ribuan pendukung dari kedua tim ini berlansung sengit. Sembilan yang tahun lalu harus puas di posisi runner up, sore kemarin tampil full preasure. Efektivitas serangan juga lebih tampak, meski tidak terlalu jauh bila dibandingkan dengan kualitas serangan yang dibangun Baleendah.

Lewat forward lincah Lidya, SMAN 9 Bandung akhirnya mendapat peluang pertama mencetak poin. Meski sekali gagal, free throw berikutnya pun dilaksakan dengan baik, 1-0 untuk SMAN 9 Bandung. Setelah itu, jual beli serangan pun terjadi. Kuarter pembuka berakhir 17-14 untuk SMAN 9. Meski dari raihan poin masih ketat, aksi brilian saudara kembar Nadia dan Lidya dari SMAN 9 tampak mendominasi kuarter kedua. Kembar Srikandi ini memperlihatkan kerja sama memukau yang menyulitkan marking yang diterapkan SMAN 1 Baleendah. Skor pun mulai melebar, 34-27.

Serunya pertandingan masih berlanjut hingga kuarter ketiga, bahkan Inggrid cs hampir menyalip pada skor 45-44. Sadar kebangkitan lawan, SMAN 9 pun mulai merotasi para pemainnya. Strategi ini ternyata cukup berhasil, mereka kembali menjauh dari kejaran poin SMAN 1 Baleendah menjadi 49-44, sekaligus menutup kuarter ketiga ini. Di kuarter terakhir, kedua tim sudah mulai terlihat lelah. Namun begitu, tensi pertandingan masih tinggi. Sayang, kran poin Baleendah terkunci selama empat menit di poin 46. Sementara anak-anak SMAN 9 makin melesat jauh dengan 60 poin. SMAN 9 pun menang mutlak dengan skor 62- 53.

0 komentar:

Iklan